Bedakan Xiaomi Redmi 2 VS Redmi 2A

Membahas perbedaan antara Xiaomi Redmi 2 dan Xiaomi Redmi 2A sangat perlu bagi anda yang bingung memilih antara kedua smartphone ini. Xiaomi adalah produsen smartphone asal Tiongkok yang sangat tenar belakangan ini. Saat ini, Xiaomi mengungkap handset yang telah dirilis, yakni Redmi 2A. Sebelumnya, Xiaomi juga telah menghadirkan Xiaomi Redmi 2 di tanah air. Xiaomi Redmi 2A adalah smartphone terjangkau yang memiliki spesifikasi tidak jauhi berbeda secara signifikan dengan Xiaomi Redmi 2.


Namun, perbedaan utama terletak pada dapur pacu yang diusungnya, yakni prosesor quad-core Leadcore 1.5GHz yang dipakai Xiaomi Redmi 2A. Pada smartphone Xiaomi Redmi 2 mengusung prosesor quad-core Snapdragon 410, 64-bit (1.2GHz). Xiaomi Redmi 2A dibanderol dengan harga US$ 96 atau sekira Rp 1,2 jutaan. Redmi 2 dibanderol Rp 1,599 juta di tanah air.

Ukuran layar smartphone Xiaomi Redmi 2A sama dengan Xiaomi Redmi 2, yakni 4,7 inci dengan resolusi 720p. tidak hanya itu, Xiaomi Redmi 2A juga serupa mengusung RAM 1GB dengan kamera belakang 8MP dan kamera depan 2MP. Xiaomi Redmi 2A mengusung teknologi pengisian daya cepat dengan Android 4.4 KitKat. Tidak hanya itu, handset ini juga mendukung kemampuan dual SIM dengan jaringan 4G.

Xiaomi Redmi 2A mengusung GPU Mali-T628 MP2, sedangkan Xiaomi Redmi 2 menampilkan GPU Adreno 306. Bila dilihat dari spesifikasi Xiaomi Redmi 2 dan Xiaomi Redmi 2A, perbedaan utama dari keduanya terletak pada prosesor dan GPU. Selain itu, harga yang ditawarkan juga berbeda. Xiaomi Redmi 2A yang diuji dengan aplikasi benchmark menunjukkan bahwa handset tersebut menghasilkan skor 23351 poin.

Sedangkan Xiaomi Redmi 2 menghasilkan skor hampir mencapai 20.000 poin. Xiaomi Redmi 2A diklaim memiliki kemampuan lebih baik dalam setiap aspek, kecuali manajemen RAM. Secara teori performa CPU pada Xiaomi Redmi 2A diklaim lebih rendah dibandingkan Snapdragon 410 (Redmi 2). Namun, Xiaomi Redmi 2A seharusnya menang dengan mengandalkan GPU. (Baca Juga : Perbedaan Xiaomi Redmi 1S dengan Redmi 2) berikut ini cara membedakan xiaomi asli dan palsu. Nahh.. demikian dulu  perbedaan antara Xiaomi Redmi 2 dan Xiaomi Redmi 2A, semoga bermanfaat. Terimakasih...

Posted by Wasiwa
Wasiwa Updated at: April 19, 2015

0 komentar:

Post a Comment