Crawler Transporter, Alat Pengangkut Kendaraan Terbesar di Dunia

Crawler Transporter adalah sepasang kendaraan yang digunakan untuk mengangkut pesawat ruang angkasa NASA dari tempat perakitan ke tempat peluncuran. Crawler Transporter merupakan alat pengangkut terbesar kedua. 


Alat ini digunakan untuk mengangkut roket Saturn V, Saturn IB, Apollo Soyuz dan Pesawat Luar Angkasa Lainnya. Alat Ini dirancang oleh Bucyrus International dan diangun oleh Marion Power shovel Co.

Dengan biaya USD 14 Juta. Pada saat dibangun, mesin ini merupakan kendaraan pengangkut terbesar, namun kini kalah oleh Bagger 288. Crawler Transporter memiliki massa 2.721 ton dan memiliki delapan track roda, dua di setiap sudut. Setiap track roda memiliki 57 bantalan, dan masing-masing bantalan beratnya 900 kg.


Panjang  kendaraan antara 35-40 m. Ketinggian dari permukaan tanah 6,1-7,9 m dan masing-masing sisi dapat diangkat dan diturunkan secara independen. Crawler membutuhkan sebuah tim yang terdiri dari hampir 30 orang insinyur, teknisi dan driver dalam pengoperasiannya.

Stasium angkasa Kennedy  telah menggunakan dua crawler yang sama sejak perjalanan pertama mereka dari tahun 1965, dijuluki "Hans" dan "Franz". Selama beroperasi, mereka telah melakukan perjalanan lebih dari 3.400 mil (5.500 km).

Posted by Wasiwa
Wasiwa Updated at: December 12, 2014

0 komentar:

Post a Comment